Asyiknya berkreasi merupakan blog yang berisi tentang berbagai ragam kreasi seni sederhana yang sangat menarik.

Cara Membuat Toping Strowberry dari Kain Flanel

by Unknown , at 23:47 , has 0 comments
Pada postingan kali ini saya akan membahas kreasi sederhana dan menarik yang mungkin dapat membantu anda menambah wawasan atau referensi dalam membuat sebuah kreasi yang sangat menarik. Kreasi berikut ini yaitu tentang bagaimana cara membuat toping strowberry dari kain flanel yang nantinya dapat digabungkan dengan kreasi lainnya.

Cara Membuat Toping Strawberry dari Kain Flanel

Cara membuat toping strowberry dari kain flanel sangatlah mudah. Bahan dan alat yang digunakannya pun sangatlah sederhana dan mudah didapat. Berikut ini bahan dan alat yang digunakan dalam membuat toping strowberry dari kain flanel, antara lain :
Bahan
  • kain Flanel warna merah dan hijau
  • dakron atau kapas

Alat
  • gunting
  • jarum jahit dan benang
  • lem bakar

Langkah-langkah cara membuat toping strowberry dari kain flanel, antara lain
  1. Siapkan alat bahan yang dibutuhkan untuk membuat toping strowberry dari kain flanel.
  2. Buatlah pola setengah lingkaran pada kain flanel yang berwarna merah dan buatlah pola berbentuk bintang pada kain flanel berwarna hijau. Untuk ukuran dapat disesuaikan dengan kebutuhan.
  3. Ambilah pola setengah lingkaran, Lipatlah pola menjadi dua bagian. Jahitlah tepi pola tersebut (lihat panduan gambar)
  4. Setelah terjahit, balik agar jahitannya tidak terlihat. Lalu masukan dakron atau kapas kedalam pola tersebut.
  5. Tutuplah agar dakron tidak keluar dengan cara menjahit ujung pola tersebut (lihat panduan gambar)
  6. Ambil pola berbentuk bintang lalu tempelkan diatas strawberry tersebut. (lihat panduan gambar)

Panduan gambar
Cara Membuat Toping Strawberry dari Kain Flanel

Toping Strawberry dari Kain Flanel ini dapat dikreasikan dengan keteramplan lainnya, contohnya :

Cara Membuat Toping Strawberry dari Kain Flanel

Semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi pembaca. Cara Membuat Toping Strawberry dari Kain Flanel. Ingin jadikan kreasi ini sebagai hiasan, koleksi atau souvenir silahkan hubungi (telp/sms) kami Rahma 0888 0984 3243 / Pin BB 327B65D6
Cara Membuat Toping Strowberry dari Kain Flanel
About
Cara Membuat Toping Strowberry dari Kain Flanel - written by Unknown , published at 23:47, categorized as Bahan Kain , Hiasan . And has 0 comments
0 comments Add a comment
Bck
Cancel Reply
Copyright ©2013 Asyiknya Berkreasi
Theme designed by Damzaky - Published by Proyek-Template
Powered by Blogger
-->